26 Januari 2012

Andik Perkuat Timnas


"Andik akan kita mainkan dulu di timnas senior (lawan Bahrain)," ujar Aji saat dihubungi di Jakarta, Kamis (26/1/2012).

Menurutnya, tak akan ada masalah meski waktu antara pertandingan melawan Bahrain hampir bersamaan dengan kejuaraan di Brunei pada pada 27 Februari hingga 5 Maret 2012.  Aji mengatakan, salah satu pertimbangan menyertakan Andik dalam laga melawan Bahrain karena dalam kejuaraan Hassanal Bolkiah, Indonesia masih harus mengikuti babak penyisihan. Jika lolos, lanjutnya, Andik akan langsung menuju kejuaraan tersebut usai menjalani laga melawan Bahrain yang akan berlangsung pada 29 Februari 2011.


"Kalau (timnas U-21) masuk final, dia akan langsung kita terbangkan ke Brunei setelah pertandingan melawan Bahrain," kata Aji.

Sebelumnya, selain Andik, Aji juga telah memasukan sembilan nama lainnya yang sudah didaftarkan ke AFC dan FIFA untuk laga PPD melawan Bahrain. Kesembilan nama tersebut, diantaranya Kurnia Mega, Gunawan Dwi Chayo, Hendro Siswanto (Arema), Ferdinand Sinaga, Samsidar (Semen Padang), Wahyu Wijiastanto (Persiba Bantul), Syamsul Arif (Persibo). Diego Michiels (Persija 1928), Irfan Bachdim (Persema).

Sedangkan untuk delapan nama lainnya, nantinya akan diperoleh dari hasil seleksi 30 pemain muda yang sebelumnya belum pernah dimainkan dalam laga internasional. 30 pemain itu terlebih dahulu akan mengikuti training camp di Cibubur pada Minggu (29/1/2012) dan di Batu Malang, Minggu (19/2/2012)

Tidak ada komentar: